Jumat, 21 Oktober 2011

Menembus batas (True Story Pak Budi)


Penghasilan hanya 450.000 sebulan tapi bisa menyekolahkan ke 3 anaknya sampai ke perguruan tinggi? punya rumah hanya seluas 2,5m x 9 meter tapi mampu menghidupi 6 orang anak kandung dan memelihara 16 anak asuh? tinggal di area yang terbilang keras, banyak kejahatan, tapi mampu menghindarkan anak-anak dan keluarga dari pengaruh negatifnya? itulah sosok seorang pak budi yang dikisahkan dalam buku ini. bukan sosok fiktif, tapi ini nyata, dan benar-benar terjadi di zaman yang penuh dengan persaingan ini. buku ini sendiri ditulis langsung oleh pak budi sendiri, si pelaku sebenernya dan juga dengan bantuan tim redaksi tentunya. bahasa yang disampaikan sangat mudah dipahami oleh siapapun, anak-anak, pemuda, pelajar, bahkan guru. yang lebih membuat enak dibaca adalah cerita yang disampaikan benar-benar real, dan masih fresh. sehingga tidak diluar angan-angan atau hanya fiktif belaka. kekuatan yang ada di dalam buku ini adalah kisah hidup pak budi sendiri. ketegarannya dalam mengarungi derasnya ujian hidup dan lingkungan yang keras membuat pembaca mungkin akan meneteskan air mata. sesuatu yang dikatakan banyak orang tidak mungkin, dengan kepasrahan yang tinggi dari pak budi kepada Allah swt menjadi mungkin. banyak pelajaran-pelajaran hidup yang bisa diambil. dan juga pembaca akan diajak sendiri untuk menyaksikan keajaiban-keajaiban yang telah dialami pak budi sekeluarga. Tak hanya melulu cerita tentang hidup pak budi, buku ini mencoba menampilkan pengetahuan pengetahuan lain, mulai dari catatan IQ, mendidik anak, pengetahuan umum, dan data-data terkait. penulis mampu membuatnya dengan baik. tambahan keterangan yang mencoba memberi penyambung antar bab dan di akhir buku terkesan agak mengganggu inti cerita buku. walaupun mencoba menjembatani akan tetapi seperti malah terkesan mengganggu. walau demikian, buku ini tetap luar biasa, cocok untuk anda yang mungkin pernah menyerah akan keadaan, bagi anda yang merasa sudah tidak ada lagi jalan keluar terhadap permasalahan hidup, dan tentu bagi semua yang ingin mengambil pelajaran dari sosok yang luar biasa. selamat membaca.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar